Panorama Pantai Baron

Deretan pantai selatan Yogyakarta yang membentang dari barat ke timur memang mempunyai daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Pantai-pantai tersebut menawarkan kemolekannya masing-masing untuk dikunjungi. Ada yang menawarkan masakan laut, pemandangan sunset, pasir putih, dan berbagai keunikan yang lain.
Begitu pula dengan pantai Baron. Pantai ini tak mau mengalah untuk menjadi pantai yang cantik untuk dikunjungi. Pantai Baron menawarkan pemandangan yang indah dan masakan hasil laut yang memanjakan lidah.

Pantai Baron terletak di wilayah Kab.Gunung kidu, tepatnya di Desa Kemadang, Kec.Tanjungsari. Pantai yang sebenarnya berupa teluk ini mempunyai pasir yang berwarna coklat, diatas pasir itu berjajar perahu-perahu nelayan yang siap melaut ataupun sedang beristirahat kala musim melaut belum tiba.
Keistimewaan di Pantai Baron anda bisa berenang sepuasnya asalkan tidak melewati batas terjauh yang sudah ditentukan. sebab bagaimanapun pantai ini mempunyai ombak yang cukup besar. Setelah puas bermain air laut, anda dapat mandi di muara sungai bawah tanah yang terdapat di pantai ini. Di kawasan pantai ini juga menyediakan masakan laut yang masih segar langsung dari hasil para nelayan.
Dua bukit yang mengapit pantai ini merupakan lahan perkemahan yang dapat anda gunakan jika anda suka petualangan dan ingin menikmati suasana alam pantai Baron malam hari. Dari atas bukit, terlihat laut yang membentang, bukit diseberang lain, dan perahu-perahu nelayan yang berjajar rapi. Pemandangan pantai ini akan jauh lebih indah ketika menjelang senja, yaitu katika langit mulai berwarna merah kekuningan dan matahari perlahan turun sebelum akhirnya menghilang. Bagi anda penyuka senja tentu tak akan rugi menikmati senja di pantai ini.



Previous
Next Post »
Thanks for your comment